Iklan

Rabu, 14 Januari 2026, Januari 14, 2026 WIB
Last Updated 2026-01-14T14:05:41Z
Daerah

Polres PALI Gelar Pelatihan Khusus, 142 Relawan Dapur SPPG Siap Jaga Keamanan Pangan

PALI – Dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan gizi dan menjamin keamanan makanan yang disajikan, Polres Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menggelar pelatihan penjamah makanan bagi seluruh pengelola Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) pada Rabu (14/1/2026). Acara yang berlangsung di Aula Dalmas Polres PALI mulai pukul 09.00 hingga 16.00 WIB diikuti oleh 142 relawan dari Dapur SPPG Polres PALI 1, 2, dan 3.

 

Kegiatan ini menghadirkan ahli dari Dinas Kesehatan Kabupaten PALI yang fokus membahas penerapan standar kebersihan yang ketat dan sistem pengendalian keamanan pangan. Melalui materi yang praktis dan aplikatif, peserta diajarkan langkah-langkah penting untuk mencegah kontaminasi makanan dan memastikan setiap hidangan yang dihasilkan memenuhi syarat kesehatan.

 

Wakapolres PALI Kompol Kusyanto, S.H., yang mewakili Kapolres PALI AKBP Yunar Hotma Parulian Sirait, S.H., S.I.K., M.I.K., menyampaikan arahan bahwa profesionalisme relawan menjadi kunci utama dalam pengelolaan dapur SPPG. "Bapak Kapolres menegaskan bahwa dapur SPPG harus dijalankan dengan prinsip higienis dan sesuai standar kesehatan nasional, sehingga makanan yang kami sajikan benar-benar aman, sehat, dan berkualitas tinggi bagi yang menerimanya," jelas Kompol Kusyanto.

 

Pelatihan yang berjalan dengan lancar dan tertib ini diharapkan mampu mengoptimalkan pengelolaan seluruh dapur SPPG Polres PALI. "Kegiatan ini juga merupakan bentuk dukungan kami terhadap program Asta Cipta Presiden Prabowo Subianto, sekaligus komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik yang dapat diandalkan oleh masyarakat," pungkasnya.